Strategi Meningkatkan Kualitas Pendidikan Di Ma Al-Amiriyah Blokagung

Authors

  • Ahmad Ulin Ni'am stkip nurul huda

DOI:

https://doi.org/10.30599/jpia.v2i1.183

Keywords:

Strategi, Kualitas Pendidikan

Abstract

Tujuan penelitian ingin mengetahui peluang yang dihadapi oleh MA Al-amiriyah Blokagung. Selanjutnya  mengetahui dan menganalisa strategi peningkatan mutu/ kualitas pendidikan secara profesional di MA Al-amiriyah Blokagung dalam menghadapi era globalisasi dan persaingan lembaga-lembaga pendidikan lainnya. Disamping itu digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam mengambil kebijakan di lingkungan MA Al-amiriyah Blokagung . Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan explanatory research dengan metode kwalitatif mengingat hasil yang dicapai berupa deskripsi strategi peningkatan mutu / kualitas pendidikan di MA Al-amiriyah Blokagung. Daya yang dikumpulkan adalah data primer dan data sekunder dengan sumber data berasal dari Kepala Sekolah, pejabat teras lainnya serta dokumen-dokumen yang sah milik MA Al-amiriyah Blokagung dengan yang terkumpul melalui teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Selanjutnya analisis data menggunakan analisa deskriptif dengan analisis SWOT untuk mengetahui peluang  yang dapat diketahui untuk waktu yang akan datang, disamping memahami semua kekuatan, kelemahan, ancaman dan peluang yang dihadapi. Setelah melalui kajian analisis yang representatif dengan SWOT, maka hasil peneli-tian menyatakan bahwa untuk melakukan optimalisasi peluang bagi MA Al-amiriyah Blokagung perlu penjabaran yang luas tentang operasional kebijakan pemerintahdan pihak yayasan yang menjadi dasar pijakan MA Al-amiriyah Blokagung. Memanfaatkan kesempatan meraih siswa yang berkualitas  dengan prestasi yang telah dicapai sekolah dan tersedianya sarana prasarana yang memadai.  Strategi yang digunakan untuk  mengembangkan MA Al-amiriyah Blokagung ini dipakai langkah-langkah sebagai berikut : 1) Melakukan strategi agresif menjemput bola di dalam mendapatkan siswa yang berkualitas, 2) Melakukan strategi keseimbangan antara sekolah dengan mengusahakan keseimbangan antara sekolah dengan siswa dan mengurangi friksi dan menjalin kerja sama yang baik, 3) Melakukan strategi diversifkasi dengan menciptakan jringan kerja antar lembaga sekolah dan lembaga dibawahnya, 4) Menciptakan strategi defensif (pertahanan) terhadap kondisi dalam menghadapi era globalisasi dan persaingan lainnya.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2016-08-01

How to Cite

Ni’am, A. U. (2016). Strategi Meningkatkan Kualitas Pendidikan Di Ma Al-Amiriyah Blokagung. Al-I’tibar : Jurnal Pendidikan Islam, 2(1), 78–96. https://doi.org/10.30599/jpia.v2i1.183
Abstract Views: 1244 | File Views: 1515